https://morotai.times.co.id/
Berita

Meteorit Mars Terbesar di Bumi Terjual Rp85,8 Miliar di Sotheby’s

Minggu, 20 Juli 2025 - 13:42
Meteorit Mars Terbesar di Bumi Terjual Rp85,8 Miliar di Sotheby’s Meteorit Mars yang diberi nama NWA 16788 berhasil terjual dengan harga fantastis Rp85,8 miliar (sekitar USD 5,3 juta) dalam lelang yang digelar rumah lelang Sotheby’s. (FOTO: Eduardo Munoz/Reuters)

TIMES MOROTAI, JAKARTA – Sebuah meteorit Mars seberat 24,5 kilogram, yang menjadi potongan Mars terbesar yang pernah ditemukan di Bumi, berhasil terjual dengan harga fantastis Rp85,8 miliar (sekitar USD 5,3 juta) dalam lelang yang digelar rumah lelang Sotheby’s, 16 Juli lalu.

Penjualan ini memecahkan rekor dunia sebagai harga meteorit tertinggi yang pernah dilelang.

Batuan luar angkasa yang diberi nama NWA 16788 itu memicu perang penawaran sengit selama 15 menit antara peserta lelang online dan penawar melalui telepon.

Cassandra Hatton, Wakil Ketua Sotheby’s sekaligus Kepala Global Ilmu Pengetahuan dan Sejarah Alam, menyebut meteorit ini sebagai penemuan luar biasa.

"Ini adalah meteorit Mars yang terlepas dari permukaan planet tersebut jutaan tahun lalu," kata Hatton sebelum lelang dimulai.

Fragmen ini ditemukan pada November 2023 oleh seorang pemburu meteorit di Gurun Sahara, tepatnya di wilayah terpencil Agadez, Niger. "Warga setempat sudah merasa batu ini istimewa," ujar Hatton. "Namun, baru setelah diuji di laboratorium kami sadar, ternyata ini berasal dari Mars. Lebih mengejutkan lagi, ukurannya adalah yang terbesar dari semua meteorit Mars di Bumi."

Diperkirakan, sekitar lima juta tahun lalu sebuah asteroid atau komet menghantam Mars dengan dahsyat hingga melontarkan bebatuan dan material lain ke luar angkasa. Fragmen tersebut kemudian menempuh perjalanan sejauh 225 juta kilometer melintasi angkasa, melewati atmosfer Bumi tanpa terbakar habis, dan mendarat di daratan gurun — bukan di lautan — sehingga memungkinkan untuk ditemukan.

Seperti planet asalnya, NWA 16788 memiliki warna kemerahan khas serta jejak kerak fusi, tanda panas ekstrem saat menembus atmosfer Bumi. Saat ini, ada sekitar 400 meteorit Mars yang diakui secara resmi di Bumi, namun NWA 16788 menjadi yang terbesar di antara semuanya. (*)

Pewarta : Wahyu Nurdiyanto
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Morotai just now

Welcome to TIMES Morotai

TIMES Morotai is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.